Setelah Honda All New Civic, All New CR-V, dan All New Jazz. Kini Honda akan merilis varian terbarunya yaitu generasi penerus Honda City yang menurut rumor yang beredar akan diberi nama Honda All New City. Sejarah Honda City sendiri berawal dari akhir tahun 1990 yang bernama Honda City Type-Z. Tujuan Honda meluncurkan City sendiri dikarenakan banyak peminat sedan Honda yang belum mampu membeli Civic. City berada pada kasta small sedan, berbeda dengan Civic yang berada pada kasta mid sedan.
The All New Honda City merupakan generasi ketiga dari versi-versi terdahulunya. Selain perubahan dalam eksterior All New City juga mengalami perubahan pada bagian interior termasuk bagian dapur pacu. Pada bagian belakang All New City lebih mirip pada salah satu mobil keluaran Jerman. Pihak Honda sendiri telah memangkas sampai 45mm bagian atap All New City. Bila anda berpikir ruang kepala penumpang dalam kabin akan semakin sempit, maka dugaan anda salah. Pasalnya, pihak Honda telah mengakali hal itu dengan mempertipis jok All New City tetapi tepat nyaman. Tujuan Honda melakukan chop top adalah untuk membuat mobil Jepang ini semakin landai.
Pada bagian interior All ew City, semakin sama dengan interior All New Civic. Hanya bedanya All New Civic sudah menggunakan speedometer digital sedangkan All New City masih analog. Warna dasar dashboard sendiri memiliki 2 jenis warna pilihan yaitu hitam dan biege. Peranti pendingin udara sendiri telah mengalami upgrade dengan menurunkan desis sebanyak 4db dengan volume udara yang ditambah 10%.
Wheelbase untuk mobil yang akan dikeluarkan pada 2009 ini juga telah mengalami pemanjangan sekitar 100mm dari versi terdahulunya. Dari sekitar 2450mm menjadi 2550mm, hal ini jelas dapat menambah ruang kaki menjadi lebih lega dan mobil lebih stabil bila diajak bermanuver karena semakin panjang wheelbase maka efek understeer semakin terelminir. Mesin baru yang digunakan juga merubah menjadi 120ps/6600rpm dengan torsi 145Nm/4800rpm. Bila dibandingkan dengan versi terdahulu performanya kali ini naik sekitar 10hp. Mesin i-dsinya sendiri memiliki teknologi canggih bila pada rpm rendah katup yang bekerja hanya satu katup tiap silindernya, tetapi bila sudah mencapai rpm tertentu katup kedua juga ikut bekerja. Bila dilihat dikelasnya, mesin ini memang mesin yang paling kuat dibanding kompetitornya. Seperti Toyota Vios, Mazda3, dll.
UPDATE
Mesin yang diusung mobil ini menggunakan mesin 1.5L SOHC i-VTEC. Estimasi harga yang akan di luncurkan yaitu sekitar 210jt….